Kamis, 26 Juni 2014

Segera Lakukan, dahulu menggunakan ID dan Token sekarang Terpadu pada Sistem PADAMU NEGERI

PKKS yang mempergunakan SMS gateway sekarang mempergunakan sistem yang baru, mohon teman-teman pengawas sekolah segera melakukan Registrasi ulang dengan mempergunakan HP masing-masing, Sistem yang dulu pernah dilakukan sudah diganti/ diupdate. maka dari itu bagi teman teman pengawas yang sudah pernah registrasi, harap melakukan registrasi / pendaftaran baru dengan mempergunakan format yang baru.

Setiap pengawas hanya diperbolehkan mempergunakan satu nomor saja. Registrasi juga dilakukan sekali saja untuk selamanya menjadi pengawas. Program ini akan terpadu dengan data yang ada pada sistem PADAMU NEGERI, dengan demikian nantinya setiap perubahan sekolah binaan harus selalu diupdate pada sistem PADAMU NEGERI. Untuk menjaga ketepatan data, diharapkan pengawas melakukan update data sendiri tidak diserahkan pada operator dinas. Tatkala ada kesulitan bisa berkomunikasi dengan operatos dinas yang menangani data PADAMU NEGERI.

Untuk registrasi pengawas sekolah membutuhkan :
1. NAMA PENGAWAS SEKOLAH (Tanpa gelar, lebih satu kata bisa di-spasi)
2. NUPTK PENGAWAS SEKOLAH (Nuptk yang sudah terdaftar di PADAMU NEGERI)
3. TAHUN LULUS SD (data tahun lulus SD yang sudah terdaftar di PADAMU NEGERI)
4. NO HP TUJUAN (081290008551 --> wilayah Jawa, Bali NTT, NTB atau 081290008552 --> wilayah Sumatra, Kalimantan atau 081290008553 --> wilayah lainnya)
Data tersebut harus ditulis dengan sms dengan format tertentu yang sudah ditentukan. Perhatikan format jangan ditambah atau dikurangi
Format pendaftaran : PKKS REGPS#NUPTK#NAMA#LULUS SD 
(dibaca PKKS spasi REGPS pagar NUPTK pagar NAMA pagar LULUS SD)

untuk contoh            : PKKS REGPS#1636746647200004#SUPRAPTO#1980

kemudian dikirim ke NO HP Tujuan.
Tunggu beberapa menit untuk menerima balasan SMS, bila sudah berhasil akan mendapatkan password dan pesan TETAP GUNAKAN NOMOR INI UNTUK ENTRY PKKS.

Penilaian kinerja dengan menggunakan instrumen aplikasi yang sudah dikembangkan pusbangtendik, tinggal memindahkan ke HP.
Untuk entry nilai kinerja kepala sekolah menggunakan Format: PKKS NILAI#NUPTK_KS#1s/d10(spasi)11s/d20(spasi)21s/d30(spasi)31s/d40#PASSWORD_PS

untuk contoh            : PKKS NILAI#6839744647200012#4444444444 3333223333 3434343434 2222211111#ab12
Tunggu beberapa menit untuk menerima balasan SMS bila sudah berhasil akan mendapatkan pesan  ENTRY NILAI UNTUK WINARYO TELAH BERHASIL. Menandai bahwa NUPTK dan NAMA KS sudah terdaftar dan terpadu pada siem PADAMU NEGERI

Format: PKKS DATA#BINAAN
Bila format ini digunakan pengawas akan mendapatkan data tentang sekolah binaan yang menampilkan NUPTK dan NAMA KEPALA SEKOLAHNYA.
bila kurang lengkap bisa dilihat pada http://pkks.tenditk.net